Mengenal Apa itu Briker VoIP

Briker VoIP

A. Pengertian



Briker adalah Software IPPBX , IPPBX sendiri ialah Perangkat komunikasi telepon dan data berbasis teknologi IP (Internet Protocol) yang engendalikan extension telepon analog maupun extension IP Phone.


Voip kependekan dari Voice Over Ip (internet Protocol) adalah teknologi yang memungkinkan untuk percakapan suara jarak jauh melalui media internet.
lebih mudahnya Voip adalah rekaman suara yang dikirim melalui Internet Protocol

Cara kerja Voip : Data suara diubah menjadi kode digital dan dialirkan melalui jaringan yang mengirimkan paket-paket data, dan bukan lewat sirkuit analog telepon biasa.

B.Latar Belakang

Voip bisa di IMplementasikan di sekolah, apabila ruang admin ingin melaporkan sesuatu ke ke kepala sekolah bisa lewat Voip,Karena Voip digunakan untuk percakapan suara di jaringan local yang sudah dibangun.

C. Tujuan

 Memudahkan pengguna jaringan local untuk Berhubungan via suara di jaringan local.

D. Sejarah Briker

Briker mulai dikembangkan sekitar pertengahan tahun 2008. “Pengembangannya tidak terlalu lama juga, hitungan bulan, tidak sampai setengah tahun,” Distro (distribusi) Linux yang satu ini dibangun bersama beberapa rekan anton raharja yang ikut memelihara VoIP Rakyat. “Di sana ada tim dari PT Infotech Media Nusantara.”
Briker dikembangkan dengan mengintegrasikan beragam open source software. “Daftar lengkapnya ada di dalam Briker itu sendiri, tidak rahasia sama sekali. di sana ada Linux, server VoIP, database, web server, dan banyak lagi software pendukung. Beragam software itu pun punya lisensi yang beragam. Antara lain LGPL, GPL, GPLv3, BSD License. Semuanya terbuka untuk umum, dapat dibaca, dipelajari dan diubah.
VoIP Rakyat dan Briker, keduanya sama-sama dikembangkan sebagai media komunikasi. Lalu, apa bedanya? “VoIP Rakyat adalah penyedia jasa telekomunikasi berbasis IP (internet protocol), baik voice, video, maupun teks. VoIP Rakyat sifatnya gratis dan tidak resmi. Menurutnya, solusi komunikasi ini fokus pada pemanfaatan jaringan berbasis IP yang telah ada.
E. Kelebihan dan Kekurangan Voip

- Kelebihan
  • Biaya lebih rendah untuk sambungan langsung jarak jauh. Penekanan utama dari VoIP adalah biaya. Dengan dua lokasi yang terhubung dengan internet maka biaya percakapan menjadi sangat rendah.
  • Menggunakan Sebuah Jaringan yang sudah ada, tanpa harus membangun jaringan lagi.
  • Penggunaan bandwidth yang lebih kecil daripada telepon biasa. Dengan majunya teknologi penggunaan bandwidth untuk voice sekarang ini menjadi sangat kecil. Teknik pemampatan data memungkinkan suara hanya membutuhkan sekitar 8kbps bandwidth.
  •  
- kekurangan 
  • Kualitas suara tidak sejernih jaringan PSTN. Merupakan efek dari kompresi suara dengan bandwidth kecil maka akan ada penurunan kualitas suara dibandingkan jaringan PSTN konvensional. Namun jika koneksi internet yang digunakan adalah koneksi internet pita-lebar / broadband seperti Telkom Speedy, maka kualitas suara akan jernih - bahkan lebih jernih dari sambungan Telkom dan tidak terputus-putus.
  • Ada jeda dalam berkomunikasi. Proses perubahan data menjadi suara, jeda jaringan, membuat adanya jeda dalam komunikasi dengan menggunakan VoIP. Kecuali jika menggunakan koneksi Broadband (lihat di poin atas).
  • Regulasi dari pemerintah RI membatasi penggunaan untuk disambung ke jaringan milik Telkom.
  • Penggabungan jaringan tanpa dikoordinasi dengan baik akan menimbulkan kekacauan dalam sistem penomoran.
 F. Kualitas Suara

Kualitas suara VoIP dipengaruhi oleh beberapa parameter yaitu kapasitas bandwidth, tingkat hilang paket dan waktu tunda yang terjadi di dalam jaringan. Kapasitas bandwidth adalah ketersediaan sumber daya jaringan dalam bentuk lebar pita yang digunakan untuk mentransmisikan data paket. Tingkat hilang paket adalah parameter yang menyatakan besarnya laju kesalahan yang terjadi sepanjang jalur pengiriman data paket dari pengirim ke penerima. Waktu tunda adalah parameter yang menyatakan rentang waktu yang diperlukan untuk mengirimkan paket dari pengirim ke penerima




















Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Mengenal Apa itu Briker VoIP"

Posting Komentar